Gelar Apel Rutin, Sigit Ingatkan Pegawai Bawaslu Way Kanan untuk Tidak Flexing dan Menjaga Identitas Pengawas Pemilu
|
Way Kanan – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Way Kanan menggelar apel rutin di halaman sekretariat, Senin (8/9).
Apel ini diikuti oleh seluruh jajaran sekretariat Bawaslu Kabupaten Way Kanan.
Dalam arahannya, anggota Bawaslu Way Kanan, Sigit Dwi Suwardi, mengingatkan para pegawai agar senantiasa menjaga perilaku, baik di dalam maupun di luar lingkungan kerja. Ia menegaskan, sebagai pengawas pemilu, pegawai Bawaslu tidak hanya dituntut profesional dalam melaksanakan tugas, tetapi juga harus menjaga citra lembaga melalui sikap keseharian.
Salah satu hal yang menjadi sorotannya adalah gaya hidup pamer atau flexing yang dinilai tidak selaras dengan identitas sebagai pengawas pemilu.
“Identitas pengawas pemilu itu harus melekat pada setiap individu di sekretariat. Bukan hanya saat kita mengenakan seragam atau berada di kantor, tetapi juga ketika kita bersosialisasi di tengah masyarakat. Jangan sampai ada kesan berlebihan, apalagi flexing, karena itu bisa mencederai kepercayaan publik terhadap Bawaslu,” tegas Sigit.
Lebih lanjut, Sigit menekankan bahwa pegawai Bawaslu merupakan wajah lembaga di mata masyarakat. Oleh karena itu, setiap gerak-gerik mereka akan selalu menjadi sorotan. Menurutnya, integritas dan kesederhanaan harus menjadi prinsip utama dalam menjalankan tugas sebagai pengawas pemilu.
“Kita ini garda terdepan dalam menjaga demokrasi. Kalau perilaku kita sendiri tidak bisa menjadi teladan, bagaimana masyarakat akan percaya pada netralitas dan integritas Bawaslu? Maka, mari kita jaga sikap, rendah hati, dan tetap fokus pada tugas sebagai pengawas pemilu,” ujarnya menambahkan.
Apel rutin ini, kata Sigit, bukan hanya sekadar seremonial, tetapi menjadi ruang penting untuk memperkuat kedisiplinan, solidaritas, dan komitmen seluruh jajaran Bawaslu Way Kanan dalam mengawal jalannya proses demokrasi yang bersih dan berintegritas.
Penulis dan Foto : Nurul Azmi dan Edi
Editor : Nurul Azmi