Bawaslu Way Kanan Ucapkan Selamat Hari Jadi Bawaslu Kabupaten/Kota se-Indonesia ke-7
|
Way Kanan – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Way Kanan mengucapkan Selamat Hari Jadi Bawaslu Kabupaten/Kota se-Indonesia ke-7, yang diperingati pada 15 Agustus 2025 dengan tema “7 Tahun Konsisten Mengawal Demokrasi.”
Momentum peringatan ini menjadi pengingat atas perjalanan panjang Bawaslu di seluruh daerah dalam mengawal tegaknya demokrasi yang jujur, adil, dan berintegritas. Sejak dibentuk pada tahun 2018, Bawaslu Kabupaten/Kota telah menjadi garda terdepan dalam melakukan pengawasan, pencegahan, dan penegakan hukum pemilu di tingkat daerah.
Ketua Bawaslu Way Kanan, Sukindra Rahayu, menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya kepada seluruh jajaran pengawas pemilu di Kabupaten Way Kanan atas dedikasi dan kerja keras dalam menjaga marwah demokrasi.
“Tujuh tahun bukan waktu yang singkat. Selama itu pula, Bawaslu di seluruh Indonesia telah berjuang menjaga keadilan pemilu dengan penuh tanggung jawab. Kami bangga menjadi bagian dari keluarga besar pengawas pemilu yang konsisten mengawal demokrasi,” ujar Sukindra, Jumat (15/8).
Ia menambahkan bahwa semangat peringatan hari jadi ini harus menjadi momentum untuk memperkuat komitmen dan profesionalitas seluruh jajaran Bawaslu, baik di tingkat kabupaten, kecamatan, hingga desa.
“Mari kita terus jaga semangat soliditas, integritas, dan partisipasi publik. Bawaslu hadir bukan hanya saat pemilu berlangsung, tapi juga dalam menjaga demokrasi di setiap waktu,” tegasnya.
Bawaslu Way Kanan juga berharap agar kerja sama dengan berbagai pemangku kepentingan — mulai dari pemerintah daerah, aparat penegak hukum, media, hingga masyarakat sipil — terus diperkuat guna menciptakan pengawasan pemilu yang partisipatif dan berkeadilan.
Penulis dan Editor : Nurul Azmi