Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Way Kanan Ikuti Senam Bersama KPU, Perkuat Sinergi Antar Penyelenggara Pemilu

Senam

Ketua dan jajaran Bawaslu Way Kanan terlihat kompak mengikuti kegiatan senam bersama KPU Way Kanan di halaman kantor KPU, Jumat pagi (16/5/2025).

WAY KANAN —
Dalam upaya memperkuat sinergi antar penyelenggara pemilu, Bawaslu Kabupaten Way Kanan turut serta dalam kegiatan senam bersama yang digelar oleh KPU Kabupaten Way Kanan, Jumat (16/5/2025).

Kegiatan yang dilaksanakan di halaman kantor KPU tersebut diikuti oleh jajaran Ketua dan Anggota Bawaslu Way Kanan, Sekretariat, serta pegawai KPU Way Kanan.

Ketua Bawaslu Way Kanan, Sukindra Rahayu, menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekadar olahraga bersama, melainkan juga bentuk kebersamaan dan kolaborasi antar lembaga penyelenggara pemilu pasca tahapan Pemilihan Serentak 2024.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini. Senam bersama seperti ini menjadi ajang mempererat silaturahmi dan menjaga kekompakan antar lembaga penyelenggara, agar semangat kebersamaan terus terjaga,” ujar Sukindra.

Selain menjaga kebugaran jasmani, kegiatan tersebut juga menjadi wadah memperkuat komunikasi dan koordinasi dalam menjalankan tugas pengawasan dan penyelenggaraan pemilu yang berintegritas di tingkat daerah.

“Sinergi yang baik antara KPU dan Bawaslu merupakan kunci dalam menciptakan penyelenggaraan pemilu yang berkualitas, transparan, dan dipercaya masyarakat,” tambah Sukindra.

Acara senam bersama diakhiri dengan sesi ramah tamah dan foto bersama sebagai simbol soliditas antar penyelenggara pemilu di Kabupaten Way Kanan.

Penulis dan Editor : Nurul Azmi